MotorYamaha

Yamaha XSR155 Meluncur Duluan Di Thailand

imotorium.com – Yamaha Thailand terhitung kemarin resmi merilis motor barunya di kelas light sport yang diberi nama Yamaha XSR155. Motor yang masih satu basis dengan Yamaha Vixion / MT-15 ini menganut konsep retro modern dengan imbuhan fitur yang membuat kesannya garang abis.

Fokuskan dulu ke sisi facia, headlamp bulat dengan paduan speedometer digital minimalis plus suspensi upside down yang kekar membuat motor ini terasa sekali aura elegannya. Bergeser ke bagian tengah bisa dilihat rangka masih mempertahankan model deltabox yang sudah ada sejak 2007 silam melalui Yamaha Vixion. Rangka yang sudah terbukti rigid dan agile ini diwarnai hitam untuk menyamarkan tampilannya agar serupa dengan kalter mesin yang juga hitam.

Bagian tangki memiliki keunikan karena bentuknya yang kelihatan retro namun tetap berasa modern dengan tutup tangki model flat. Di sisi mesin Yamaha XSR155 ini identik dengan mesin yamaha R15 VVA yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 19 hp di 10.000 rpm dan torsi 14,7 nm di 8500 rpm

Kapan masuk ke Indonesia? Tentu menunggu kabar dulu dari YIMM. Positioningnya hendak ditaruh dimana, sebab saat ini saja lini motor sport yamaha non fairing sudah diisi Yamaha Vixion, Vixion-R, MT-15 dan MT-25. Pricing jadi hal yang krusial karena di Thailand sana motor ini dibanderol 91.500 baht atau setara Rp 42,6 juta rupiah. Kalau di Indonesia tentu harga tersebut lumayan mepet dengan Yamaha MT-25 yang unggul di kapasitas mesin dan suara yang lebih merdu.

Ditunggu saja tanggal mainnya nih. (imt)

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

2 thoughts on “Yamaha XSR155 Meluncur Duluan Di Thailand

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: