HondaMotor

Alex Marquez Resmi Gabung Repsol Honda Musim Depan

imotorium.com – Alex Marquez resmi gabung Repsol Honda musim depan. Berita ini cukup mengejutkan karena rumor yang berkembang beberapa waktu belakangan ini hanya memasukkan dua kandidat pengganti Lorenzo yaitu Cal Crutchlow dan Johann Zarco yang memang sudah ingin sekali mengisi kekosongan di Repsol Honda.

Sepertinya faktor nama besar Marc Marquez dan sponsor utama Repsol yang sangat berpengaruh dengan keputusan ini. Dan tentu saja terjadi lagi momen dimana Alex Marquez pembalap yang baru naik kelas ke MotoGP langsung masuk ke Factory Team. Ini mengulang kisah serupa yang sebelumnya dialami oleh Marc Marquez yang masuk ke Repsol Honda dan Jorge Lorenzo yang langsung bergabung dalam Yamaha Factory Team.

Kalau soal Maverick Vinales, Alex Rins dan Joan Mir, hmm mereka memulai karir memang di tim Factory juga yaitu Suzuki, namun bukan tim terkuat, malah saat Rins masuk statusnya masih mendapatkan keistimewaan karena Suzuki sempat hiatus dari MotoGP.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

It’s official! @alexmarquez73 to join @marcmarquez93 at @HRC_MotoGP in 2020! ✍️ #AM73 #MM93 #MotoGP #2020awaits

Sebuah kiriman dibagikan oleh MotoGP (@motogp) pada

Dorna sebagai yang punya hajatan MotoGP nampaknya fleksibel soal pembalap rookie yang baru naik kelas bisa tembus ke Factory Team. Dan keistimewaan itu hanya dialami pembalap berkebangsaan Spanyol saja. Yaa balik lagi memang Dorna juga pusatnya di Spanyol. Agak unik memang mengingat beberapa nama besar non Spanyol seperti Valentino Rossi, Casey Stoner dll semuanya memulai karir dari team satelit dahulu baru naik ke team Factory.

Yowes tapi ngga apa – apa, toh juga Alex Marquez merupakan pembalap bagus, dan kayaknya kalau satu musim lagi bertahan di Moto2 malah jadi berasa kelamaan, sia – sia bakatnya kalau ngga ditunjukkan di kelas yang lebih tinggi.

Alex Marquez Repsol Honda 2020

Kenapa Zarco yang udah ngebet banget ga kepilih?

Masalah professional sepertinya yang jadi pertimbangan besar Honda tidak melirik Zarco. Dan dalam 3 kesempatan terakhir ini bersama LCR Honda Zarco hanya bisa finish sekali saja, dan 2 diantaranya DNF. Sungguh jauh dari janji yang diungkapkan bahwa dia akan membawa LCR Honda masuk 10 besar di sisa 3 balapan terakhir.

Dan tentu saja keputusannya meninggalkan KTM di tengah musim itu membuat tanda tanya besar akan loyalitas Zarco, namanya tim lagi struggling malah ngga mau bekerja sama. Bisa bahaya juga kalau kedepannya sudah dikasih team bagus, malah mengedepankan ego sendiri dibanding teamwork.

Kalau Crutchlow, ya dia sudah senior. Dan kini di grid MotoGP Crutchlow adalah pembalap tertua kedua setelah Valentino Rossi. Jadi ya mungkin dianggap sudah tidak akan begitu produktif lagi dibanding menggunakan pembalap muda.

Anyway, selamat buat Alex Marquez sudah bergabung ke Repsol Honda, kini resmi jadi Tim Keluarga Marquez.(imt)

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.