MobilNews

Mclaren Speedtail, Hypercar Terbaik Setelah Mclaren F1

imotorium.com – Dikala kembang kempisnya prestasi tim Mclaren di ajang balapan F1, mungkin brosist bakal lupa bahwa Mclaren adalah sebuah pabrikan Supercar paling disegani yang bermarkas di Woking, Inggris. Ikon Mclaren yang memang tidak tergantikan hingga sekarang adalah Mclaren F1 hasil karya Gordon Murray yang terinspirasi dari Honda NSX.

1997 McLaren F1 GTR Longtail

Mclaren F1 adalah masterpiece sejak 1993 hingga saat ini. Mobil super dengan posisi mengemudi berada di tengah benar – benar merefleksikan dari balapan mobil open wheel Formula 1. Mclaren F1 yang ditanam mesin Naturally Aspirated BMW V10 bertenaga 600-627 hp. Tidak superior memang bila dibandingkan dengan mobil super saat ini, bahkan sekedar sportcar murah di Amerika yaitu Dodge Charger Demon punya muntahan tenaga lebih besar. Namun jangan salah, Mclaren F1 punya abilitas yang luar biasa di lintasan. Tenaganya tersebut tersalurkan maksimal dan mampu mencapai top speed 387 km/h.

Kini setelah nyaris 30 tahun, Mclaren kembali memunculkan masterpiecenya yaitu Mclaren Speedtail. Jangan tanya soal hype karena Mclaren kini bukanlah satu – satunya mobil terkencang yang pernah ada, jadi Mclaren Speedtail ini tetap tidak akan pernah bisa menggantikan posisi Mclaren F1. Namun bicara desain mobil ini berani, aura retro classicnya terasa sekali. bagai mobil super tahun 1970-an yang menggunakan ekor panjang / longtail.

Tapi sayang sekali, desain yang kelihatan keren ini jadi agak terasa basi karena sudah keduluan oleh Koenigsegg Regera yang memiliki garis body nyaris serupa. Walau memang Koenigsegg agak bantet dari samping tapi desain ekornya punya konsep serupa. Desain ini sebenarnya sudah populer sejak 1970-an salah satunya dipopulerkan oleh Porsche melalui beberapa mobil andalannya seperti 908, 917, 935, dan 962 yang saat itu konsisten jadi juara di ajang Le Mans.

Untuk spesifikasi sayangnya Mclaren tidak membocorkan sama sekali. Tapi mereka hanya memberi angka horsepower sebesar 1036 bhp, top speed 403 km/h dan akselerasi 0-300 kmh dalam 13 detik. Angka yang cukup membuat merinding para pesaingnya di kelas hypercar.

Detail lainnya pun diperhatikan agar sesuai namanya, mobil dengan coefficient of drag yang rendah ini memberikan semacam cover di roda depan untuk menambah aerodinamika, dan spion model konvensional ditiadakan, diganti spion berkamera model elektris yang bakal masuk ke body saat mobil dikendarai dalam kecepatan tinggi. Interior dengan posisi mengemudi serupa Mclaren F1, namun kesan futuristik dengan segala panel LED canggih menggantikan instrument analog yang ada pada Mclaren F1 membuat mobil ini lebih berasa seperti komputer berjalan, bukan seperti mobil seharusnya.

Harganya, tentu fantastis karena mobil ini dibuat terbatas. dibanderol sekitar $ 2.250.000; tentu saja akan sangat jarang menemui mobil ini di jalanan apalagi di jalanan Indonesia mungkin ngga pernah ada. Tapi tetap, mobil ini tidak akan pernah menggantikan ikon Mclaren yang sudah bertahan selama ini, Mclaren F1. (imt)

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.