Motor

Gathering Tim Aftersales Motor Honda Bersama Wahana Makmur Sejati

imotorium.com – “ Change Move Quickest “ itulah tema yang diangkat pada gathering Service Advisor 2018 Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS). Dengan pertemuan kali ini, Wahana berharap seluruh layanan Service Advisor (SA) Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) dapat berkembang cepat sesuai keinginan konsumen Honda.

SA merupakan ujung tombak perawatan dan perbaikan sepeda motor Honda di bengkel resmi AHASS. Tidak hanya menyambut kehadiran konsumen, SA juga menjadi konsultan bagi konsumen dalam hal perawatan dan sekaligus perbaikan sepeda motor mereka. Vitalnya tugas yang dijalani, Wahana terus mengupayakan meningkatkan kemampuan, pengetahuan, serta layanan terbaik untuk seluruh SA yang berada di AHASS Jakarta dan Tangerang.

“ Pertemuan rutin ini, kami jadikan sebagai upaya untuk mengupgrade kemampuan SA ketika melayani konsumen AHASS,” papar Head of Technical Service Function Wahana, Taufiqurrohman. Ditambahkan Taufiqurrohman, menyikapi perkembangan permintaan konsumen khususnya terkait jasa layanan perawatan dan perbaikan sepeda motor Honda, maka Wahana rutin berikan beragam pelatihan untuk dapatkan hasil yang maksimal.

Diikuti 200 SA yang berasal dari seluruh AHASS Jakarta Tangerang, gathering ini juga diisia dengan beragam kegiatan. Mulai dari motivasi, game seru yang mengutamakan kerjasama, hingga apresiasi pemberian hadiah menarik sebagi bentuk ungkapan terima kasih atas layanan terbaik yang diberikan selama ini. Kegiatan yang berlangsung di Hambalang Bogor pada Minggu (6/05) ini juga dijadikan ajang silahturahim antar SA di Jakarta dan Tangerang.

“ Kualitas layanan menjadi prioritas yang kami junjung tinggi.Dengan beragam produk berkualitas Honda yang ada dipasaran, jadi kewajiban bagi Wahana untuk berikan layanan after sales yang terbaik,” tutup Taufiqurrohman. (imt)

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.