Honda Bikers Day 2016 Regional Sumatra Dimeriahkan Pagelaran Budaya Batak Di Toba
imotorium.com – Info dari Sumatra Utara nih, kampung halaman penulis lainnya.. untuk menyemarakkan HBD 2016 regional Sumatera, Honda membuka kesempatan seluas-luasnya kepada seluruh klub dan komunitas pecintanya di pulau Sumatera untuk merasakan kemeriahan pestanya bikers Honda. Pegelaran budaya batak turut disajikan dengan indah di kegiatan akbar Honda Bikers Day (HBD) 2016 regional Sumatera di Bandar Udara Sibisa Prapat pada 22 Oktober 2016, Menjelang HBD, potret iring-iringan rombongan touring berbagai type motor Honda tampak menghiasi setiap sudut jalanan kota Prapat dan berhasil menarik perhatian masyarakat.
Rangkaian HBD 2016 regional Sumatera juga dimeriahkan dengan beragam kegiatan menarik lainnya seperti beragam games interaktif yang menuntut kekompakan, hiburan musik, DJ performance, kompetisi Gymkhana dan beragam hiburan lainnya. Tidak ketinggalan Honda juga memberikan kesempatan kepada para bikers untuk mencoba secara langsung sensasi berkendara pada zona riding test bersama All New Honda Supra GTR 150 dan All New Honda CBR150R. Ditengah kemeriahan HBD, Honda juga menunjukkan kepeduliannya terhadap kelestarian lingkungan wisata Danau Toba, dan hal ini dibuktikan dengan menggelar prosesi pelepasan bibit ikan yang dilakukan oleh jajaran manajemen PT. AHM dan juga Indako Trading Coy pada 23 Oktober 2016.
Acara ini berhasil memukau ribuan bikers yang berasal dari ratusan klub dan komunitas Honda yang tersebar di pulau Sumatera. Alunan musik gondang dan pesona para wanita cantik yang membawakan tarian tor-tor yang diikuti ribuan bikers dari bawah panggung menjadi pemandangan yang sangat mengesankan. Sajian permainan “Batu Guncang” khas Sumatera Utara juga menjadi hiburan yang mampu menyemarakkan suasana HBD.

Tradisi adat batak juga menghiasi moment istimewa yang juga turut dihadiri oleh Bupati Toba Samosir Ir. Darwin Siagian bersama Wakil Bupati Ir. Hulman Sitorus, dimana sebagai tuan rumah HBD 2016 regional Sumatera, Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengulosi manajemen PT. Astra Honda Motor (AHM) dan sejumlah bikers dari berbagai daerah Sumatera sebagai tanda penghormatan dan ucapan selamat datang.
“HBD 2016 menjadi moment istimewa yang semakin mempererat hubungan Satu HATI yang terjalin antara Honda dan para bikers, komunitas, dan konsumen pengguna motor di seluruh wilayah Sumatera. Kami berupaya mengemas kegiatan ini sebaik mungkin, salah satunya dengan menampilkan ragam seni budaya lokal khas batak yang harus dilestarikan “ ungkap Leo Wijaya, Direktur Indako Trading Coy
Setelah Sumatera, Honda juga akan memperluas penyelenggaraan HBD di berbagai wilayah lainnya yakni dengan menggelar HBD regional Palangkaraya di Tilung Convention Field pada tanggal 29 Oktober 2016, dan HBD regional Sulawesi di Malino Highland pada tanggal 5 November 2016. Dan sebagai puncak serangkaian kegiatan HBD regional, pada 19 November 2016 seluruh pecinta sepeda motor Honda akan kembali berkumpul pada gathering akbar bikers Honda di HBD Nasional 2016. Ajang silahturahmi akbar bagi seluruh bikers Honda di seluruh Indonesia yang memasuki tahun penyelenggaraan sewindu ini akan diselenggarakan di Pantai Boom, Banyuwangi, Jawa Timur
Yuk ah ada kesempatan disambangi event HBD.. dijamin terhibur masbro. (imt)
- DAM Perkenalkan New Honda Genio Secara Hybrid
- Hemat Sampai 6 Jutaan!! Honda Jabar Virtual Expo
- Vario 160 Resmi Meluncur Di Jawa Barat!! Harga Mulai 26 Jutaan
- DAM Gelar Honda Custom Playground Collab dengan Brand Lokal
- Honda Sport Moto Show 2021 Kembali Hadir Menyapa Warga Bandung
- Banjir Promo di SPEKTRA FAIR, Catat 96 Kota Beruntung!
- Sukses di Bangka Belitung, FIFGROUP FEST Kunjungi Lampung Bagi-Bagi Promo Potongan Angsuran 5 kali hingga Cashback
- Lanjutkan Perjalanan di Agustus, FIFGROUP FEST Bagi-Bagi Keuntungan di Sulawesi Utara
- Perluas Jangkauan Pelayanan, FIFGROUP Kini Hadirkan Pameran Virtual FIFGROUP FEST di Jawa Timur
- Ketujuh Kalinya, FIFGROUP FEST Hadir Tawarkan Program Promo Menarik di Banjarmasin
- Resmi!! All New Honda CB150R Streetfire Hadir di Jawa Barat
- Edisi Spesial Pasca Lebaran Nih, SPEKTRA FAIR Virtual Tebar Promo di 26 Kota Besar Indonesia
- Resmi Hadir! All New PCX 160 di Jawa Barat Mulai 30 Jutaan!!
- Premium Matic Day Honda Hadir Kembali!
- All New Honda CBR150R Resmi Meluncur di Jawa Barat!
- DAM Perkenalkan New Honda Genio Secara Hybrid
- Hemat Sampai 6 Jutaan!! Honda Jabar Virtual Expo
- Vario 160 Resmi Meluncur Di Jawa Barat!! Harga Mulai 26 Jutaan
- DAM Gelar Honda Custom Playground Collab dengan Brand Lokal
- Honda Sport Moto Show 2021 Kembali Hadir Menyapa Warga Bandung
- Banjir Promo di SPEKTRA FAIR, Catat 96 Kota Beruntung!
- Sukses di Bangka Belitung, FIFGROUP FEST Kunjungi Lampung Bagi-Bagi Promo Potongan Angsuran 5 kali hingga Cashback
- Lanjutkan Perjalanan di Agustus, FIFGROUP FEST Bagi-Bagi Keuntungan di Sulawesi Utara
- Perluas Jangkauan Pelayanan, FIFGROUP Kini Hadirkan Pameran Virtual FIFGROUP FEST di Jawa Timur
- Ketujuh Kalinya, FIFGROUP FEST Hadir Tawarkan Program Promo Menarik di Banjarmasin
- Resmi!! All New Honda CB150R Streetfire Hadir di Jawa Barat
- Edisi Spesial Pasca Lebaran Nih, SPEKTRA FAIR Virtual Tebar Promo di 26 Kota Besar Indonesia
- Resmi Hadir! All New PCX 160 di Jawa Barat Mulai 30 Jutaan!!
- Premium Matic Day Honda Hadir Kembali!
- All New Honda CBR150R Resmi Meluncur di Jawa Barat!
Yang Mau Silahturahmi sama Admin kesini aja :
Email : imotorium@gmail.com
Twitter : @imotorium
Instagram : @imotorium
Facebook : Imotorium FP
Joss
http://thegreenblog.net/2016/10/25/ratusan-club-ramaikan-honda-bikers-day-regional-sumatera-2016/
Horas bah..
http://sebarkan.org/2016/10/25/baru-menduda-tukul-arwana-sudah-gaet-pedangdut-seksi-benarkah-kekasih-gelap-tukul