PesawatTransportasi MassalTrip

Harga Tiket Pesawat Murah Telah Kembali Tahun 2020 ini

imotorium.com – Tiket pesawat murah kembali menjadi highlight saya pada tahun 2020 ini. Saya cukup surprise setelah iseng cek harga di aplikasi online untuk keberangkatan yang terbilang mepet setelah artikel ini dibuat (13 Januari 2020). Setelah pada 2019 kemarin tiket pesawat domestik sempat mahal dan harga tiket tidak pernah turun sekalipun pada low season.

Saya sendiri yang beberapa kali mengandalkan penerbangan untuk urusan yang sifatnya urgent juga merasakan sendiri efek tiket mahal pada 2019 kemarin. Kecuali pada beberapa event yang tiket pesawatnya sudah disediakan oleh pihak perusahaan ya enjoy – enjoy aja. Rasanya sangat malas berpergian kemana – mana pada tahun 2019 kemarin karena pesawat mahal.

Kebijakan – kebijakan seperti dihapusnya bagasi gratis pun sangat memberatkan saya pribadi (pada penerbangan LCC domestik), dan tentu saja sebagian besar masyarakat Indonesia. Memang sih hanya berkisar 10-20 kilogram saja namun itu sangat bermanfaat sekali bila digunakan untuk membawa barang seperti koper penuh pakaian & souvenir + oleh – oleh.

Sampai – sampai tahun 2019 kemarin ada berita bahwa masyarakat Aceh banyak yang mengurus paspor hanya untuk digunakan naik pesawat dengan rute transit di Malaysia / Singapore karena harga tiketnya lebih murah dibandingkan penerbangan langsung dari Banda Aceh menuju Jakarta

Memberi Ruang Bangkitnya Transportasi Darat dan Laut

Dan yang terasa sekali pada 2019 kemarin adalah bangkitnya kembali minat masyarakat untuk menggunakan moda transportasi darat dan laut. Bagaimana tidak, saat harga tiket pesawat mahalnya bisa 2-3x lipat dari harga sebelumnya, tentu sangat tidak efisien apabila tetap mengambil opsi berpergian dengan pesawat. Toh selisih harganya yang lumayan malah bisa digunakan untuk tiket pulang pergi naik bus / kapal itupun sudah termasuk ongkos makan.

sempati star double decker

Sangat terlihat perkembangan armada PO Bus yang melayani rute jauh hingga antar pulau. Selalu dipastikan tiketnya habis terjual. Dan beberapa perusahaan bus juga menambah jadwal armadanya dari yang tadinya hanya 2x pemberangkatan sehari bisa menjadi 5 bahkan 7 bus sehari untuk rute yang sama.

Begitu juga dengan kapal laut, sangat jadi andalan semisalkan saat pelayaran saya kemarin dengan KM Kelud dari Medan ke Jakarta, itu sangat bagus okupansinya dan ketika saya ajak ngobrol rata -rata mereka adalah penumpang yang tadinya selalu menggunakan pesawat untuk berpergian. Jadi memang terasa sekali efek naiknya harga tiket tersebut pada tahun 2019 kemarin.

harga tiket pesawat murah 2020

Sekarang Harga Tiket Pesawat Murah Perlahan Kembali

Walau belum sepenuhnya kondisi kembali seperti 2018, 2017 dan tahun – tahun sebelumnya, namun ini tetap bisa dibilang kabar baik. Sekarang kita sebagai penumpang setidaknya lebih fleksibel memilih moda transportasi yang dibutuhkan. Pesawat walaupun sudah turun harga tiketnya namun masih ada beberapa rute yang harganya masih bisa dikatakan mahal (semisal Jakarta – Jayapura, Jakarta – Manado dll).

Fasilitas bagasi gratispun masih belum kembali pada penerbangan domestik kelas LCC (kecuali Citilink dan Sriwijaya). Tapi tetap ini kabar baik bagi penumpang, dan mungkin kabar yang agak kurang bagus bagi para penggiat transportasi darat. Kompetisi kembali berat, karena kebanyakan karakter masyarakat kita adalah “murah dan cepat sampai ke tujuan”. Tentu harus berinovasi lagi dan memikirkan strategi yang pas agar minat masyarakat yang ada saat ini untuk transportasi darat dan laut tidak berkurang. (imt)

foto : ival / sandiyudha from skyscrapercity

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

25 thoughts on “Harga Tiket Pesawat Murah Telah Kembali Tahun 2020 ini

  • Asyiik, semoga bisa mengunjungi tempat yg belum sempat dikunjungi wkwk

    Reply
  • Asyikk, tiket murah is back.
    Enaknya kemana ya?

    Reply
  • Semoga dengan harga lebih terjangkau bisa sering piknik serta safety tidak berkurang

    Reply
  • saya suka ngeriihhh kalau naik pesawat sekarang…padahal dulu biasa biasa aja…kenapa ya ?

    Reply
  • gearbalap

    Ngga ngaruh ke saya mas.. ngga pernah naek pesawat hiks.

    Reply
  • Yessss,. kalau harga tiket makin hemat,. kans pabrikan buat beliin tiket jadi lebih besar,.

    Reply
  • Asik, ke padang makin murah deh ga perlu khawatir ngabisin gaji wkwkwk

    Reply
  • Sepertinya dunia pariwisata bakla rame lagi nih.. setelah beberapa bulan sepi

    Reply
  • manteb neh… coba ah mudik ke Jawa naik pesawat….

    Reply
  • Wih joss lah kalau harga tiket pesawat udah balik murah dan include bagasi

    Reply
  • TerasBiker.com

    Hore..Lion Air tetap emang paling murah, tapi selama ini cuma baru nyobain naik garuda sama air asia

    Reply
    • Lion hampir sama aja kayak air asia sebenarnya dari pelayanan

      Reply

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: