HondaMotorReview & Test Ride / Drive

Short Review Honda CB500F, Halus Sehalus-Halusnya Moge

Imotorium - Detail Honda CB500F (2)

Halus, ya kata yang jadi judul dan berulangkali diucap. Menggambarkan bagaimana impresi dari motor dagangan AHM untuk varian big – bike paling murah diantara jajaran big bike lainnya. Review ini sebenarnya telah lama dilakukan sekitar 3 bulan yang lalu, namun baru penulis tuangkan sekarang karena teringat.

Imotorium - Detail Honda CB500F (1)

Merah, dengan strip abu – abu. Motor ini dari penampilan sekilas tidak jauh berbeda secara dimensi keseluruhan dengan sang adik CB150R. Mesin berkapasitas bersih 471 cc yang juga digunakan di Honda CB500X ini menyediakan limpahan power yang lumayan besar. Impresi pertama menunggang CB500F ini dapat ditebak, ya.. enteng!! ngga terasa kalau ini moge berharga ratusan juta. Impresinya bahkan lebih kecil dibandingkan nunggang Ninja 250 R.

Imotorium - Honda CB500F Review (3)

Memanfaatkan area yang tidak begitu luas, hanya di jalanan perumahan tepatnya di Wijaya Kusuma, Duren Sawit, Jakarta Timur. Penulis hanya mencoba memanfaatkan akselerasi bawah – menengah saja. Di area yang terbatas tersebut speed terbaik yang diraih penulis hanya sekitar 80 km/h di gear 2, sisanya lebih merasakan feel berkendara, kemampuan suspensi dalam melahap buruknya jalanan, dan posisi berkendara.

Baca Juga :

First Ride Honda CB650F, StreetFighter 4 Silinder Honda.. Jozz !!!

Short Review Honda CB500X 2015, Adventure Bike Paling Asyik !!

(IIMS 2016) Test Ride BMW R Nine T, Scrambler Bengis Bermesin Boxer

IIMS 2016 : Test Ride Royal Enfield Classic 500 Green Battle, Old School Single Seater Nan Keren

Imotorium - Honda CB500F Review (10)

Skor 80 penulis berikan untuk kenyamanan berkendara. Memang sungguh nyaman walau tidak senyaman CB500X. Motor manut dihandle ke kanan ataupun ke kiri, bahkan dalam kecepatan rendah. Rasanya hoax saja jika nantinya ada biker yang bilang bawa moge ngga bisa pelan, harus kencang.. itu tepok saja jidatnya.. jika bawa ini motor istilah itu ngga laku!! Kasus paha panas karena mesin juga ngga begitu terasa walau mesin CB500F ini sepertinya mudah panas, terbukti dengan terus bunyinya kipas radiator yang lumayan terdengar.

Imotorium - Detail Honda CB500F (4)

Imotorium - Detail Honda CB500F (3)

Imotorium - Detail Honda CB500F (5)

Detail dan finishingnya penulis berikan jempol 2. Semua serba rapih, presisi, dan bahan yang digunakan tampak berkualitas baik, maklum saja ini motor masih berstatus CBU. entah bagaimana kualitas ini nantinya jika sudah CKD atau full produksi di dalam negeri.. apa bisa tetap dijaga atau sesuai tradisi. Motor ini suaranya kalem, dengan knalpot standarnya malahan tidak menggambarkan ini motor memiliki silinder 2 karena suaranya tergolong silent. Sehingga bila bertemu di jalanan banyak biker yang underestimate sama CB500F ini, ujung-ujungnya menantang adu sprint dan baru mereka mangap.. wkwkwkwk.

Imotorium - Honda CB500F Review (11)

Harganya sekarang Rp 135.000.000; on the road di Jabodetabek. Untuk skema cicilan dan lain – lain penulis tidak tahu, monggo satronin dealer Honda Big Bike terdekat untuk detailnya.

Oya, bersama ini juga imotorium.com mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin. Selamat menunaikan Ibadah Puasa 1437 H. 😀

Semoga bermanfaat. (imt)

foto : kobayogas.com, pribadi

Contact me :

  • Twitter      : @imotorium
    Facebook  : Imotorium Fansfage
  • Email         : redaksi@imotorium.com
  •                      : imotorium@gmail.com
  • Youtube    : Imotorium TV

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

0 thoughts on “Short Review Honda CB500F, Halus Sehalus-Halusnya Moge

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: