MotorRace

MotoGP Mugello 2016 : Rossi Meleduk, Marquez Nyaris Juara, Lorenzo Bahagia !!

Motogp Mugello 2016 - 3

Nah baru dapat sinyal mendingan deh, MotoGP hari ini benar – benar bikin gemez, bagaimana tidak.. setelah kejadian aneh sehubungan di-split-nya race Moto2 yang akhirnya menghasilkan sang juara Johann Zarco. Kini dari ajang MotoGP pun diwarnai drama yang menegangkan.

Motogp Mugello 2016 - 1

Tidak selalu pemegang fastest lap saat QTT bakal jadi pemimpin balap. Setidaknya itulah yang dialami oleh Valentino Rossi. Start dari row terdepan membuatnya harus menerima saat rekan sekaligus rival terbesarnya Jorge Lorenzo langsung menyodok ke posisi pertama seperti biasa. Marc Vinales yang tampil luar biasa saat QTT kemarin seakan tenggelam malah yang merangsek ke depan justru rekan setimnya Aleix Espargaro. Balapan pun berjalan seperti biasa, Marquez mencoba menyodok ke depan setelah berhasil lepas dari bayang -bayang pembalap baris tengah. Rossi terus menguntit Lorenzo dan mencoba beberapa kali slipstream / drafting di trek lurus, namun berhasil ditutup dengan rapih oleh JL. 🙂

Motogp Mugello 2016 - 2

Balapan menyisakan 15 lap, kesialan menimpa Valentino, dengan segera menyingkir ke luar lintasan kemudian sembari mengecek.. tidak lama kemudian YZR-M1 nya pun berasap.. walah.. Engine Failure.. jelas ini bukan masalah yang sama seperti saat di Austin yang mana Rossi juga mengalami masalah dengan Clutch / Kopling. Akhirnya JL pun touring sendirian namun dengan susah payah Marc berhasil mendekati JL.. tidak ada upaya overtake pada awal – awal selain Marc yang terlihat “struggling” memaksakan RCV untuk bisa mendekat. 🙄

Ada anggapan sendiri, kasus blown engine ini terjadi ketika M1 memang sedang dalam kondisi perkasa di lintasan. tidak seperti tahun -tahun sebelumnya yang mana M1 terlihat bermain aman dengan konsekuensi saat memasuki trek lurus pasti ketinggalan .. sepertinya mekanik berusaha menaikkan potensi mesin dengan mengambil resiko lebih pada durabilitas mesin yang menjadi berkurang. Memang hasilnya amat baik M1 perkasa di akselerasi dan tidak terlalu tertinggal di Top Speed. Namun jika seperti ini agak riskan juga bagi 2 pembalap bila dalam balapan selanjutnya agak menekan secara maksimal motornya.. kasus engine failure ini sendiri sudah terjadi beberapa kali pada tahun ini di tim biru

Motogp Mugello 2016 - 5

Mendekati penghujung race, barulah Marc melakukan overtake dan melebar.. tidak seperti Marc biasanya yang bisa langsung menutup racing line dengan rapih.. beberapa kali mencoba selalu sama.. hingga pada last lap marc terlihat mempush sampai 2 tikungan terakhir dan berhasil berada di depan JL. Lorenzo mencoba masuk di tikungan terakhir namun tidak mendapat line sehingga saat di trek lurus inilah baru kejadian langka terjadi. Ya, bila biasanya Honda RC213V selalu lebih superior di trek lurus.. ini malah kebalikannya, selepas tikungan Lorenzo masih berada di belakang namun dengan pasti dia mampu menyalip Marc dengan santainya sesaat sebelum garis finish. Marc terlihat sedikit zigzag sebelum garis finish memaksakan RCV nya.. Lore Juara dengan selisih amat tipis!! 😀

Motogp Mugello 2016 - 4

Nice Job.. Lumayan bersenang – senang dahulu dengan M1 untuk saat – saat terakhir, tahun depan tugasnya JL bakal berat nih. Untuk Marc, itu gas dibetot lebih dalam lagi dong.. ga ada sejarahnya RCV kalah sama M1 di trek lurus. :mrgreen:

Semoga berguna. (imt)

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

0 thoughts on “MotoGP Mugello 2016 : Rossi Meleduk, Marquez Nyaris Juara, Lorenzo Bahagia !!

  • Wah, skr beritanya ttg motor nih mbah…
    Tp jgn di BC ya…hehehe…

    Reply
  • ngengngeng weenngg weeenngg kiitttttttttt

    mbah darmo tobat kah?

    Reply

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: