BusKaroseri

Efisiensi Adi Putro Jetbus 2+ SDD, Akhirnya Mengaspal Juga

SDD efisiensi

foto mas Fandy Wira Hendra

Ini dia yang dinanti – nanti, setelah sekian lama sejak kehadiran AdiPutro Jetbus 2+ SDD di ajang GIIAS 2015 lalu, kini kembali Adi Putro merilis SDD yang merupakan pesanan dari PO Efisiensi. Ya, sebelumnya kita mengetahui bahwa Adi Putro berhasil menjual varian bus Double Deck ini ke PO asal Aceh yang sempat menghebohkan dunia per-bus-an Indonesia, Sempati Star

fb_img_1458299329564.jpg

foto mas Rizky Ma’at

Untuk unit yang dipesan oleh Efisiensi ini saat ini kabarnya sedang menjalani roadtest sebelum akhirnya diserah terima secara penuh kepada PO Efisiensi sebagai pemilik. Bus ini juga dikabarkan memiliki beberapa perbedaan dibandingkan SDD yang dibuat sebelumnya, di bagian mana sajakah?

Baca Juga :

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Nusantara Gemilang (NusGem)

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Trisakti

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Mayasari Utama

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Trijaya Union

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri German Motor Manufacturing (GMM)

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Rahayu Santosa

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Morodadi Prima

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Tentrem

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Laksana

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Adi Putro

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri Restu Ibu

Sejarah Karoseri Ternama Di Indonesia, Karoseri New Armada

fb_img_1458299393065.jpg

foto mas Taufik Iksan Wicaksono

SDD 2542
Posisi pintu lebih kebelakang untuk SDD yang kini dimiliki oleh Sempati Star

Sepintas, bila melihat dari detail, ini berbeda dengan bus milik Sempati Star yang penulis sempat review saat dipamerkan di ajang GIIAS. SDD milik Efisiensi ini memiliki letak pintu tengah yang posisinya berbeda dengan milik Sempati Star, pintu tengahnya lebih diposisikan ke depan untuk milik Efisiensi ini.

fb_img_1458299217137.jpg

foto mas Edgar S Mannopo

Dan sekilas bila dilihat secara detail, sepertinya ini agak sedikit lebih tinggi dari penampilan bus AP Jetbus SDD milik Sempati Star. Dan mengenai Chassis yang digunakan, apakah ini menggunakan Mercedes-Benz 2542 OC 500 RF, Scania K410 atau Golden Dragon XML6145D13 serta detail kedepannya apakah armada ini digunakan secara regular atau hanya sebagai bus pariwisata kita tunggu saja info dari media sosial dan komunitas yang berkembang 😀

Golden Dragon XML6145D13

Monggo corat coret dibawah, barangkali mas mba bisa kasih info lebih 😀

semoga bermanfaat. (imt)

foto : facebook, haltebus

Contact me :

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

38 thoughts on “Efisiensi Adi Putro Jetbus 2+ SDD, Akhirnya Mengaspal Juga

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: