NewsTravelTrip

Kondisi Flyover Kelok 9 Sumatra Barat, Walah Sempat Banyak Pedagang Kaki Limanya Toh

Kelok_9_1

Kelok 9, yang kini memiliki Flyover guna mempermudah akses baik dari Arah Sumbar menuju riau dan sebaliknya.. telah menjadi salah satu Landmark dari Provinsi Sumatra Barat. Lokasi Kelok 9 yang terletak sekitar 20 km dari Kota Payakumbuh ini kini juga menjadi salah satu tempat wisata dadakan bagi penglaju Sumbar – Riau yang hendak beristirahat menikmati suasana dan indahnya Bukit Barisan.

PKL kelok 9

Tentu kondisi ini tak pelak dimanfaatkan bagi warga sekitar untuk mengais rezeki.. salah satunya dengan menjajakan beraneka ragam jajanan bahkan warung nasi. Namun sayangnya.. mereka malah memanfaatkan badan Jalan sebagai lahan mereka menggelar dagangan.. mengandalkan lapak semi permanen dengan beratapkan terpal.. mereka mulai memenuhi bahu jalan, pemandangan ini dapat dilihat di atas Jembatan Fly Over Kelok 9.. Padahal tidak jauh dari sana ada Pos Polisi.

PKL kelok 9-2

Sempat beberapa kali diingatkan, akhirnya pada awal Agustus 2015 lalu.. mereka para pedagang kaki lima yang rata  – rata warga dari Desa Ulu Aia, Kecamatan Harau tersebut serempak membongkar lapak – lapak mereka.. dengan kesadaran sendiri. Namun ya namanya sudah menjadi budaya orang Indonesia.. dari beberapa  mereka masih ada yang membandel dan kucing – kucingan membuka lapak.. yah mau bagaimana.. mereka kini masih berharap agar pemerintah mau membangun kawasan khusus pedagang di sekitar Kelok 9 agar mereka dapat berjualan kuliner atau cinderamata khas daerah tersebut.

PKL kelok 9-3

jadi kangen kesana lagi :'(

kelok 9 malam

Suasana malam hari Kelok 9 ini sekilas mirip dengan perbukitan di jepang sana, mirip – mirip di dalam film Initial D (imt)

foto : skyscrapercity

imotorium

Pekerja kreatif, senang berkendara, fotografi, jalan - jalan dan penyayang. Thanks sudah sudi meluangkan waktu membaca disini, tinggalkan komentar supaya berkesan ya brosist, Semoga bermanfaat

0 thoughts on “Kondisi Flyover Kelok 9 Sumatra Barat, Walah Sempat Banyak Pedagang Kaki Limanya Toh

Posting Komentarmu Disini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: